7 Macam Layanan Internet Beserta Fungsinya
Layanan Internet bukan lagi menjadi barang yang mewah. Saat ini internet menjadi salah satu kebutuhan primer untuk semua orang. Internet sekarang sudah lebih mudah di akses/didapat oleh semua orang. Bahkan semua akses kehidupan saat ini hampir semuanya terkoneksi dengan internet.
Penyedia layanan internet juga sekarang sudah sangat banyak dan kamu bisa menemukannya di manapun. Berbagai aktivitas seperti pekerjaan atau kebutuhan mudah diselesaikan melalui internet. Bisa dibayangkan di masa sekarang jika tidak ada internet, pasti banyak orang yang kebingungan.
Nah, bagi kamu yang belum tahu macam macam layanan internet, berikut ini akan kami ulas 7 macam layanan internet beserta peran dan fungsinya.
1. Search Engine
Untuk mengakses suatu halaman atau situs tertentu kamu memerlukan layanan Search Engine. Layanan ini bisa kamu gunakan untuk mendapatkan semua informasi.
Secara garis besar Search Engine ialah mesin pencari berbasis web dan berguna untuk mencari informasi yang dibutuhkan. Bagi para pengguna internet bisa memanfaatkan layanan ini dengan cara memasukkan kata kunci di pencarian.
Disini, kamu juga bisa mendapatkan informasi beragam mulai dari blog, berita, alamat situs web, data, dan informasi yang sudah lama maupun informasi terbaru.
2. E-Mail
Layanan di internet yang paling tepat digunakan untuk komunikasi adalah E-mail. Gunanya layanan yang satu ini adalah untuk mengirim surat dengan media elektronik. Dengan media ini, user bisa mengirim surat maupun dokumen dalam bentuk teks dengan waktu yang sebentar.
Di masa sekarang, email menjadi identitas pribadi. hampir semua orang memilikinya bahkan ada saja yang memiliki alamat email lebih dari satu. Selain itu, email juga bisa dijadikan untuk keperluan marketing bisnis, dan hal - hal penting lainnya.
BACA JUGA : Cara Paling Mudah Untuk Melacak Nomor HP Lewat Internet
3. World Wide Web
Bagi yang sudah menggunakan layanan dari perusahaan jasa layanan internet disebut ISP (Internet Service Provider) maka tidak akan asing lagi mendengar yang namanya World Wide Web.
Www sering ditemukan di bagian depan alamat URL (Uniform Resource Locators) suatu website. Www sendiri adalah kumpulan dokumen hypertext yang terdapat dalam internet web server.
Melalui link ini, kamu bisa dengan mudah berpindah dari halaman awal ke halaman lain, atau dari satu server ke server lainnya dengan cara mengklik alamatnya.
Fungsi dari WWW sendiri juga untuk memudahkan search engine menemukan kata kunci tertentu.
4. E-Commerce
E-commerce adalah singkatan dari electronic commerce yang berguna untuk melakukan perdagangan secara elektronik. Dalam e-commerce juga bisa melakukan transaksi jual beli.
Dalam e-commerce semuanya dilakukan dengan perantara internet mulai dari pemesanan, memilih barang, pembayaran hingga pengiriman.
Dengan adanya e-commerce user hanya tinggal menunggu di rumah saja sampai barang yang dibeli datang.
5. Chatting
Chatting saat ini menjadi salah satu dari macam macam layanan internet yang paling sering digunakan untuk berkomunikasi antara pengguna.
Saat ini, chatting sudah semakin berkembang. Tidak hanya bisa mengirim tulisan saja, bahkan chatting sudah bisa menggunakan media suara bahkan sudah bisa melakukan videocall.
Aplikasi chatting yang bisa kamu gunakan dan populer hingga saat ini seperti WhatsApp, LINE, Telegram, Skype dan masih banyak lagi.
6. E-Learning
E-Learning adalah sistem untuk belajar secara online dimana pengajar dan murid tidak bertemu di satu tempat melainkan menggunakan media internet sebagai penyambungnya.
Saat ini penggunaan e-learning juga sudah semakin berkembang karena bisa berinteraksi lebih dari 2 arah dari siswa terhadap pengajar.
BACA JUGA : Cara Cek Kecepatan Internet, Mudah dan Akurat!
Kamu bisa mendapatkan ilmu dari pembelajaran yang diadakan oleh website - website e-learning Indonesia seperti Ruang Guru, KelasKita, dan masih banyak lagi.
Kamu hanya perlu menyesuaikan dan memilih materi pembelajaran yang dibutuhkan.
7. E-Banking
E-Banking memudahkan proses transfer/menerima uang dilakukan dengan digital dengan bantuan internet. Saat ini sudah banyak bank yang menyediakan layanan e-banking sehingga para pengguna bank tidak perlu lagi repot-repot untuk berkunjung ke ATM untuk melakukan transaksi.
Bahkan E-banking ini sudah merambah ke mobile, sehingga kegiatan transaksi uang bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.
Jadi, inilah 7 macam layanan internet beserta fungsinya, perlu diingat bahwa untuk menggunakan layanan ini, kamu memerlukan sinyal internet dari wifi rumah atau paket kuota.
Kamu bisa menggunakan layanan internet ini dengan cara berlangganan paket internet yang bagus dan murah dari Megavision.